Sinergitas antara Polri-TNI dalam rangka pengamanan pemilukada Pontianak


PONTIANAK - Sat Sabhara
      Dalam pengamanan pilkada juga perlu dibangun sinergisitas antara Polri/TNI. Sinergisitas ini tentu sangat penting sebagai upaya untuk saling membantu, menguatkan dan mendukung pelaksanaan tugas pengamanan pilkada. Sinergisitas ini bisa dimulai dari lini yang berkaitan langsung dengan masyarakat seperti polisi Babimkamtibmas (bintara pembina dan keamanan ketertiban masyarakat) dan Babinsa (bintara pembina desa). Sinergisitas ini juga bisa ditindaklanjuti para pemimpin kesatuan secara berjenjang untuk mewujudkan komitmen yang dibangunnya bersama Polri dan TNI.

Upaya yang Dapat Dilakukan
     Agar sinergitas di antara kedua institusi dapat terwujud, yang diharapkan terbangun pola kerjasama dan koordinasi yang ideal bisa dilakukan beberapa langkah. Pertama, menyamakan pemahaman terkait penerapan berbagai perundang-undangan yang mengatur mengenai pemeliharaan keamanan nasional. 

Kedua, keterpaduan dalam melaksanakan deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan di daerah selama tahapan pilkada sedang berlangsung. 
Ketiga, tersusunnya nota kesepakatan (Memorandum of Understanding) antara Polri dan TNI terkait pengamanan pilkada. 

Keempat, meningkatkan koordinasi yang baik dan intensif dalam setiap penyelenggaraan keamanan dan ketertiban masyarakat selama tahapan pilkada berlangsung. Kerjasama dan koordinasi antara Polri dan TNI guna terciptanya hubungan yang sinergis dalam rangka mendukung terselenggaranya pilkada yang aman, kondustif dan lancar. 

Kelima, Polri bersinergi dengan TNI melakukan pemetaan terhadap berbagai masalah dan potensi yang muncul selama tahapan pilkada sedang berlangsung.

Seluruh lapisan masyarakat di berbagai penjuru di sembilan kabupaten/kota itu tentu sudah tidak sabar untuk bisa memilih sosok pemimpin yang benar-benar didambakan dan dirindukan. Tentu pilihan ada pada masing-masing anggota masyarakat yang akan menggunakan hak pilihnya. Apapun itu, yang terpenting adalah pelaksanaan pilkada serentak di kabupaten/kota di Pontianak ini bisa terselenggara secara aman, kondustif dan lancar.


SELAMAT HARI BHAYANGKARA KE-72 TAHUN 2018


"SAT SABHARA POLRESTA PONTIANAK KOTA KAMI SIAP MELINDUNGI , MELAYANI DAN MENGAYOMI MASYARAKAT" . . ARTIKEL INI DI BUAT OLEH : M. HIZBUL AZMI . . . . FOLLOW KAMI DI : INSTAGRAM

Komentar